Barry Obama Kecil dan Sekolah Menteng Itu

Feri Agus Setyawan | CNN Indonesia
Jumat, 30 Jun 2017 16:07 WIB
Dua tahun Barack Obama kecil menerima pelajaran di SDN 01 Menteng, Jakarta Pusat. Jejaknya masih menjadi kebanggaan sekolah itu hingga saat ini.
Patung Barack Obama kecil di SDN 01 Menteng Jakarta Pusat. Obama pernah dua tahun bersekolah di sana. (CNN Indonesia/Andry Novelino)
Jakarta, CNN Indonesia -- Jakarta bukan kota yang asing bagi Barack Obama, Presiden ke-44 Amerika Serikat. Dua tahun ia belajar di sekolah dasar di kawasan Menteng, tepatnya pada 1969 hingga 1971. Kala itu, Obama kecil lebih akrab dipanggil Barry.

Keterikatan Obama dengan Indonesia sendiri lahir dari sang ibu, Stanley Ann Dunham. Setelah bercerai dengan ayah Obama, Barack Hussein, Ann menikahi seorang pria Indonesia bernama Lolo Soetoro.

Ann yang seorang antropolog juga pernah meneliti kampung pandai besi di Yogyakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di Indonesia, Obama bersekolah di Jakarta dan sesekali mengunjungi ibunya ketika sedang mengadakan penelitian di Yogyakarta. Obama sendiri menerima pelajaran di kelas III dan IV SDN Menteng 01 Jakarta di Jalan Besuki Menteng. Sekolah itu masih berdiri kokoh sampai hari ini.

Dalam pantauan CNNIndonesia.com, hari ini tak ada aktivitas berarti di sekolah yang didominasi warna hijau tersebut lantaran siswanya tengah libur. Kedatangan Obama ke Jakarta untuk menghadiri Kongres Diaspora, Sabtu (1/7), tak serta merta membuat pihak sekolah menggeliatkan kegiatan.

ADVERTISEMENT

Jejak Obama di SDN Menteng 01 sendiri bisa dilihat dari keberadaan patung Obama kecil. Ia diabadikan sedang berusaha memegang kupu-kupu. Ia tengah memakai kaos dan celana pendek, dengan kalung di lehernya.

Pada plakat di patung itu tertulis, "Si kecil Barry bermain bersama ibunya, Ann, di daerah Menteng ini. Dia tumbuh dewasa menjadi Presiden Amerika Serikat ke-44 dan penerima Nobel Perdamaian. Barack Obama."

Suasana di SDN Menteng 01, Jalan Besuki, Jakarta, tempat mantan presiden Amerika Serikat, Barack Obama pernah mengenyam bangku pendidikan di Indonesia.Suasana di SDN Menteng 01, Jalan Besuki, Jakarta, tempat mantan presiden Amerika Serikat, Barack Obama pernah mengenyam bangku pendidikan di Indonesia. (CNN Indonesia/Feri Agus Setyawan)
Letak patung Obama cukup strategis, tepat di depang gerbang masuk SDN Menteng 01. Orang-orang yang datang ke sini akan mudah melihat patung itu meski dari luar sekolah sekalipun.

Patung Obama awalnya diletakan di Taman Menteng, yang diresmikan pada 10 Desember 2009. Namun pada awal Februari 2010, patung tersebut dipindahkan ke sekolah yang pernah dihuni presiden AS dua periode itu.

Selain patung, ada sebuah plakat berwarna silver dengan gambar wajah Obama di gapura gerbang SDN Menteng 01. Di bawah wajah Obama, terdapat tulisan berbahasa Inggris, yang berbunyi:

"Barack Hussein Obama II, the 44th President of the United States of America, attended this school from 1969-1971."

Pakat perak dengan wajah Barack Obama di atasnya. Plakat perak dengan wajah Barack Obama di atasnya. (CNN Indonesia/Feri Agus Setyawan)
Untuk diketahui, sekolah itu didirikan pada 1934 oleh Carpentier Alting Stichting Nassau School (CAS) dari Pemerintahan Kolonial Belanda.

Sekolah ini bisa dibilang diperuntukkan bagi kaum elit kala itu, lantaran hanya disediakan untuk anak-anak Belanda dan bangsawan Indonesia.

Menurut seorang penjaga sekolah, sejak berdiri, bangunan pertama SD tersebut tak pernah dirombak. Gaya arsitektur Belanda masih sangat kentara. Di atapnya terdapat sebuah tiang berbentuk limasan.

Dengan rencana Obama ke Jakarta, aparat kepolisian pun telah disiagakan di SDN Menteng 01 sejak pagi ini. Setidaknya ada sepuluh anggota polisi yang berjaga di sekolah itu.

REKOMENDASI UNTUK ANDA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER